Rabu, 23 Oktober 2024
Follow Us ON :
 
 
| Apel Siaga Banjir 2024 Pjs. Bupati Pelalawan Tekankan Pentingnya Kolaborasi Seluruh Stakeholder | | Dalam Rangka Memperingati Hari Jadi Humas Polri Ke - 73 Tahun Humas Polri Dumai Gelar Kegiatan Donor Darah | | Personel Terbaik Polri Masuk Kabinet Merah Putih | | Dalam Rangka Memperingati HUT TNI Ke -79 Kodim 0320/ Dumai Gelar Kegiatan Prima Run 10k | | Satgas Ops Damai Cartenz-2024 Tangkap DPO KKB Puncak Atas Nama Mairon Tabuni di Bandara Ilaga | | Lestarikan Seni dan Budaya dengan FSSJ 2024
 
Persiapan Penilaian Adipura, Wabup Inspeksi Taman di Kota Bengkalis
Sabtu, 15-06-2024 - 22:44:08 WIB

TERKAIT:
   
 

Riaumonitor.com, BENGKALIS – Persiapan penilaian Piala Adipura untuk Kota Bengkalis sebagai kota kecil terbersih, Wakil Bupati (Wabup) Bengkalis Bagus Santoso, Sabtu 15 Juni 2024 melakukan inspeksi ke sejumlah lokasi dan taman yang ada di Kota Bengkalis.

“Kita harus mempertahankan piala Adipura. Makanya, hari ini sesuai arahan Bupati Bengkalis Ibu Kasmarni, saya bersama teman-teman dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH), turun meninjau titik-titik yang menjadi penilaian,” ungkap Wabup Bagus Santoso.

Lokasi yang ditinjau Wabup bersama tim DLH, adalah Taman Kota Andam Dewi, Lapangan Pasir Andam Dewi, Taman Air Mancur dan areal pintu masuk Bandar Sri Laksamana yang saat ini penuh dengan lapak tempat berjualan.  

Kehadiran Wabup Bagus Santoso meninjau sejumlah lokasi taman, selain untuk melihat dari dekat kondisi kebersihan dan ketertibannya, juga sebagai respon cepat atas laporan warga melalui media sosial.  

Wabup Bagus Santoso didampingi Sekretaris DLH Agus Susanto dan Fungsional Penyuluh Lingkungan Hidup Rolistuwati Manurung, meninjau Taman Andam Dewi yang berlokasi di depan Gedung Laksamana Raja Dilaut.

Selain melihat kondisi dan kebersihan taman, mantan Wakil Ketua DPRD Bengkalis ini juga mengecek langsung toilet umum maupun tempat berjualan pedagang makanan yang disiapkan di tempat itu. Ketika meninjau, ditemukan kondisi toilet terlihat layak dan bersih, begitu juga lapak tempat jualan.

Bagus Santoso juga berdialog dengan petugas kebersihan yang tengah bekerja membersihkan sampah di Tempat Pembuangan Sementara (TPS). 
“Kami apresiasi dengan kerja Bapak Ibu semua. Kami ucapkan terima kasih. Kita punya tanggungjawab untuk mempertahankan piala Adipura,” ujar Bagus Santoso.

Dijelaskan Bagus Santoso, salah satu yang menjadi penilaian Piala Adipura, yakni tertatanya taman dengan baik. Mulai dari penataan taman, kebersihan, informasi tentang taman.    

Dari temuan di lapangan, dijumpai lapak-lapak yang menutup taman dan keindahan kota. Hal ini menjadi salah satu penilai bagi tim Adipura. Terkait persoalan ini, menurut Bagus Santoso, perlu ada solusi dari Pemerintah Kabupaten Bengkalis, melalui Perangkat Daerah terkait untuk melakukan penataan agar kedepan lebih baik dan rapi.

Lebih lanjut Wabup Bagus Santoso mengatakan, kehadiran Taman Andam Dewi di tengah-tengah Kota Bengkalis menjadi salah satu tempat rekreasi maupun tempat pembelajaran bagi anak didik. Terbukti pada saat peninjauan, Wabup berjumpa dengan puluhan anak sekolah dasar bersama guru melakukan pembelajaran di luar sekolah.

“Keberadaan Taman Andam Dewi merupakan bagian Pemerintah Kabupaten Bengkalis untuk mewujudkan Kota Layak Anak yang menjadi salah satu tuntutan konsep Piala Adipura. Oleh karena itu, kita menginginkan taman-taman dan lokasi rekreasi di Kota Bengkalis harus benar-benar layak bagi kita semua, khususnya anak-anak kita,” ungkap Bagus Santoso.



 
Berita Lainnya :
  • Persiapan Penilaian Adipura, Wabup Inspeksi Taman di Kota Bengkalis
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Apel Siaga Banjir 2024 Pjs. Bupati Pelalawan Tekankan Pentingnya Kolaborasi Seluruh Stakeholder
    02 Dalam Rangka Memperingati Hari Jadi Humas Polri Ke - 73 Tahun Humas Polri Dumai Gelar Kegiatan Donor Darah
    03 Personel Terbaik Polri Masuk Kabinet Merah Putih
    04 Dalam Rangka Memperingati HUT TNI Ke -79 Kodim 0320/ Dumai Gelar Kegiatan Prima Run 10k
    05 Satgas Ops Damai Cartenz-2024 Tangkap DPO KKB Puncak Atas Nama Mairon Tabuni di Bandara Ilaga
    06 Lestarikan Seni dan Budaya dengan FSSJ 2024
    07 Sopir Diduga Microsleep, Penyebab Kecelakaan Tunggal yang Tewaskan 3 Orang di Bungaraya Siak Riau
    08 Tingkatkan Layanan, Sejumlah Kantor Kelurahan Dibangun Tahun Depan
    09 Dinsos Pekanbaru Salurkan Bantuan Santunan Kematian kepada 860 Ahli Waris
    10 Layanan Medisling Menjadi Solusi Untuk Memastikan Kesehatan Warga Binaan Rutan Dumai
    11 Berikan Arahan Kepada Warga Binaan, Karutan : Manfaatkan Waktu untuk Hal Positif
    12 Rutan Dumai Bersama Dinas Kesehatan Kota Dumai Gelar Screening VCT, IMS dan TB Paru Terhadap Warga Binaan
    13 Pimpinan DPRD Inhil Periode 2024-2029 Telah Resmi Dilantik
    14 Mantapkan Program PKK Desa, Pjs Ketua TP-PKK Kabupaten Bengkalis Lakukan Monev  Desa Jangkang dan Deluk
    15 Politeknik Negeri Bengkalis Gelar Workshop Inovasi Teknologi Pemanfaatan Limbah Oli
    16 Disambut Meriah, Warga Desa Telayap Antusias Sambut Program Tepat Sasaran Menyala Zukri-Tamrin
    17 Pemkab Pelalawan Apresiasi Sosialisasi Percepatan Rehabilitas M4CR Oleh BRGM
    18 SSDM Polri Berikan Penghargaan Pin Emas Untuk Atlet Polri Berprestasi
    19 Kemenkumhan Provinsi Riau Gelar Konferensi Pers Beserta Kantor Imigrasi Kelas I TPI Dumai
    20 Tinjau Lansung Kelapangan, PT Johan Sentosa Abaikan Hak Hak Tenaga Kerja
    21 Study Tiru ke Kabupaten Sleman, Ricana Djayanti; Berbagi Ilmu Penting Dalam Mewujudkan LKKS yang Lebih Maju
    22 Rutan Dumai Ikuti Bimtek Peningkatan Indeks SPBE
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | DPRD Riau | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © MEDIA ONLINE - RIAUMONITOR.COM | INFORMASI UNTUK KEBENARAN