Senin, 20 Mei 2024
Follow Us ON :
 
 
| Billboard Milik Swasta yang Membahayakan Masyarakat Dibongkar | | Bahas Teknis Pemberangkatan JCH Rohil | | Pj Bupati Kampar Menghimbau Masyarakat Selalu Waspada. | | hentikan aktivitas pertambangan galian Golongan C di Desa Koto Tibun Kec. Kampar | | Pelaksanaan pawai ta'aruf MTQ Yang Ke-IX Tingkat Desa Kelebuk 1445 H/2024 M Terlaksana Dengan Baik | | Ketua BPD Desa Meskom Abu Talib Terpilih Menjadi Wakil Ketua FKBPD Sekabupaten Bengkalis .
 
Gelar Jalan Santai dan Bertabur Hadiah HUT Partai Gerindra Ke-15, Sekjen : Kita harus bersama-sama m
Senin, 27-02-2023 - 15:31:40 WIB

TERKAIT:
   
 

Riaumonitor.com,Rokan Hulu (Pekanbaru)- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi Riau menggelar acara gerak jalan santai, Dalam rangka memperingati HUT Partai Gerindra yang ke-15, yang bertempat di jalan gajah mada Pekanbaru, Riau, Minggu (26/02/2023).

Hadir langsung oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani, Ketua DPD Gerindra Provinsi Riau M. Rahul yang juga sekaligus anggota DPR RI Komis III, Anggota DPR Edy Tanjung, Ketua DPC Gerindra Kab Rokan Hulu Budiman Lubis, Sekretaris DPC Gerindra Rohul Porkot Lubis, Bendahara DPC Gerindra Rohul Novliwanda Ade Putra ST yang juga Ketua DPRD Rohul dan Ketua DPC Gerindra kab/kota se Provinsi, serta seluruh anggota DPRD Provinsi Riau Fraksi Gerindra dan Pengurus DPP Gerindra yang juga penyanyi legendaris Indonesia, Jamal Mirdad. 
 

Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani dalam sambutannya, menyampaikan salam hormat yang di titip Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, yang juga menjabat sebagai Menteri Pertahanan, untuk masyarakat Riau.


Pada kesempatan tersebut, Ahmad Muzani juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Riau karena telah memberi kepercayaan kepada Prabowo pada Pilpres 2019 lalu sehingga pasangan 02 Prabowo Sandi menang di Provinsi Riau. 
 

"Kami menyampaikan terima kasih atas pilihan dan kepercayaan masyarakat Riau pada 2019 lalu, sehingga pasangan 02 Prabowo Sandi bisa menang di sini. Dan pada 2024 nanti, kami minta saudara-saudara semua kembali mendukung Pak Prabowo sebagai calon Presiden. Insya Allah kita semua akan lebih baik," kata Ahmad Muzani. 
 

Lanjut Ahmad Muzani, Indonesia adalah negara besar dengan keberagaman suku, budaya, dan bahasa. Sehingga memimpin Indonesia harus bersama-sama dengan kekuatan politik yang ada. Menurut Ahmad Muzani, pemilu adalah proses demokrasi yang harus dijadikan alat untuk bisa menyelesaikan masalah-masalah yang dihadapi rakyat. Ahmad Muzani juga berharap Partai-Partai yang ada di senayan maupun partai baru untuk mendukung Prabowo di Pilpres 2024.
 

"Itu sebabnya kami tidak alergi dengan partai manapun, kami tidak punya hambatan dengan partai manapun, dan kami merasa semua partai adalah kawan Gerindra, semua partai adalah sahabat Prabowo. Kita harus bersama-sama membangun Indoensia raya, karena itu kami mengajak semua partai untuk dukung Pak Prabowo. Untuk apa? Untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa kita," jelas Wakil Ketua MPR itu. 
 

Ahmad Muzani menambahkan, salah satu tujuan Partai Gerindra ingin menjadikan Prabowo presiden adalah agar harga-harga bahan pokok seperti beras, minyak goreng, telur, gula, dan lainnya bisa terjangkau. 
 

"Riau itu gudangnya minyak goreng, tapi kenapa minyak goreng di sini mahal? Indonesia katanya swasembada beras, tapi kenapa beras semakin mahal? Itu yang menyebabkan kami percaya kepada Pak Prabowo untuk menyelesaikan masalah ini. Pak Prabowo pernah Ketua Umum Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI). Sehingga beliau mengerti betul urusan pangan dan kami percaya beliau bisa menyelesaikan persoalan ini. Karena itu kami yakin jika beliau presiden Insya Allah bisa diselesaikan," tutup Ahmad Muzani. 


Sementara itu, di tempat yang sama, Ketua DPD Partai Gerindra Riau yang juga Ketua termuda se indonesia ini serta politisi Riau muda, menyucapkan terima kasih kepada masyarakat Riau yang telah ikut memeriahkan HUT Gerindra yang ke-15 ini dan M Rahul juga mengajak seluruh masyarakat Riau bersama sama kita menangkan Pak Prabowo jadi Presiden dan menang telak di Provinsi Riau.


"Mari seluruh masyarakat Riau, kita suarakan kemenangan, menuju Indonesia lebig baik lagi, Karena itu pada 14 Februari 2024 nanti harus menjadi sebuah pilihan rakyat untuk menentukan presidennya. Jangan sampai salah pilih, jangan salah pilih partai, jangan salah pilih Presiden, jangan sampai salah pilih Dewan. Mudah-mudahan kita pilih capres yang benar, partai yang benar," pungkas Rahul.


Kemeriahan Acara ini juga semakin bertambah, dengan di banjiri Hadiah spektakuler berupa 1 unit mobil, 6 umroh gratis, 10 unit sepeda motor, 10 sepeda, dan barang-barang elektronik lainnya.(PR/Mega)



 
Berita Lainnya :
  • Gelar Jalan Santai dan Bertabur Hadiah HUT Partai Gerindra Ke-15, Sekjen : Kita harus bersama-sama m
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Billboard Milik Swasta yang Membahayakan Masyarakat Dibongkar
    02 Bahas Teknis Pemberangkatan JCH Rohil
    03 Pj Bupati Kampar Menghimbau Masyarakat Selalu Waspada.
    04 hentikan aktivitas pertambangan galian Golongan C di Desa Koto Tibun Kec. Kampar
    05 Pelaksanaan pawai ta'aruf MTQ Yang Ke-IX Tingkat Desa Kelebuk 1445 H/2024 M Terlaksana Dengan Baik
    06 Ketua BPD Desa Meskom Abu Talib Terpilih Menjadi Wakil Ketua FKBPD Sekabupaten Bengkalis .
    07 MTQ Yang Ke-XXIX Tingkat Desa Teluk Lancar Di Buka Secara Langsung Oleh Camat Bantan
    08 DPMD Bersama DPPPA dan Diskominfotik Gelar Bimtek Kecamatan dan Desa/Kelurahan Layak Anak
    09 Bupati Bengkalis Apresiasi Pemusnahan Barang Oleh Bea Cukai Bengkalis
    10 Pj Bupati Kampar Dukung Rencana Kerjasama Ketenagakerjaan dengan Korea Selatan
    11 Kasat Pol PP Terima Kunjungan Resmi SPN Polda Riau
    12 KPU Rohil Lantik 90 Anggota PPK untuk Pilkada 2024
    13 Bupati Rohil Janjikan TPP Rp1 Juta per Orang Ditujukan untuk PPPK
    14 Rutan Dumai Ikuti Penguatan Fisik, Mental Dan Displin Di Lingkungan Kanwil Kemenkumham
    15 Kadinkes kota Dumai Bersama Wako Dumai Hadiri Pelepasan 248 Orang JCH Untuk Kota Dumai
    16 IPHI Dumai Banyak Berkontribusi
    17 Fasilitasi UMKM dalam Penerapan Perizinan dan Pengawasan Berusaha Berbasis Risiko
    18 Bupati Siak Bawa 122 Sekdes Belajar di Sumedang, Tingkatkan Kapasitas Aparatur Kampung
    19 Perpustakaan Tenas Effendi Milik SMPN Bernas Kembangkan Perpustakaan Berbasis Digital
    20 KH. Abdur Rahman Qoharuddin: Kerukunan di Pelalawan Sangat Baik
    21 Disperindag Pekanbaru Siap Antisipasi Kenaikan Harga Bahan Pangan Pasca Bencana di Sumbar
    22 Harga Cabai di Pekanbaru Alami Kenaikan
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | DPRD Riau | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © MEDIA ONLINE - RIAUMONITOR.COM | INFORMASI UNTUK KEBENARAN