Kamis, 09 Mei 2024
Follow Us ON :
 
 
| Walikota Dumai Terus Berusaha Sempurnakan Program Kesehatan dan Kebersihan | | Aster Teritorial Panglima TNI Salurkan Bansos Binfungtaswilnas ke Rupat, Bupati Ucapkan Terima Kasih | | Silaturahmi dengan Tim Binfungtaswilnas Mabes TNI, Wabup Bagus Sampaikan Kondisi Abrasi | | Tim Anev SI-ABK Polda Riau Evaluasi Kinerja Personel Polres Rokan Hilir | | Maju Perseorangan Pilkada Rohil, Wajib Kantongi 37.191 Dukungan | | 792 CJH Kampar Akan Berangkat Pada Musim Haji 2024
 
Bertolak ke Riau, Wapres Hadiri Hari Desa Asri Nusantara
Senin, 20-03-2023 - 07:47:03 WIB

TERKAIT:
   
 

Riaumonitor.com – Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin sore ini, Minggu (19/03/2023), bertolak ke Pekanbaru, Provinsi Riau. 

Menggunakan Pesawat Kepresidenan Boeing 737-400 TNI AU, Wapres dan rombongan lepas landas dari Pangkalan TNI Angkatan Udara Halim Perdanakusuma menuju Bandara Internasional Sultan Syarif Kasim II pada pukul 16.00 WIB.
 
Setelah menempuh penerbangan selama satu jam empat puluh menit, Wapres tiba di Pekanbaru pada pukul 17.40 WIB dan disambut oleh Gubernur Riau Syamsuar dan jajaran Forkopimda Provinsi Riau.

Setelah beristirahat sejenak di ruang tunggu utama Bandara Internasional Sultan Syarif Kasim II, Wapres dan rombongan menuju The Premiere Hotel Pekanbaru dengan berkendara mobil. 

Di tempat ini, Wapres akan disambut oleh Pj. Walikota Pekanbaru Muflihun.
 
Keesokan harinya, Senin (20/03/2023), Wapres akan menghadiri acara peringatan Hari Desa Asri Nusantara di Lapangan Bola Desa Makmur Kecamatan Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau. Pada acara ini Wapres akan didampingi oleh Menteri Desa, Pembangunan Desa Tertinggal dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar, Gubernur Riau, serta Bupati Pelalawan Zukri.
 
Sebagai informasi, Hari Desa Asri Nusantara adalah hari yang ditetapkan oleh Kementerian Desa, Pembangunan Desa Tertinggal dan Transmigrasi untuk mengingatkan kepada masyarakat tentang pentingnya lingkungan desa yang ASRI (Aman, Sehat, Rindang, Indah). Untuk menuju desa ASRI, dilakukan upaya menjaga kelestarian alam, terutama pepohonan, yang memiliki banyak fungsi diantaranya fungsi klimatologi, fungsi hidrologis, fungsi ekologi, dan fungsi erologis.
 
Selain memberikan sambutan dan arahan, dalam rangkaian acara Hari Desa Asri Nusantara ini, Wapres juga akan menerima penjelasan mengenai ‘Sedekah Oksigen’ dan  melakukan penanaman pohon secara simbolis, kemudian serentak akan diikuti oleh seluruh desa se-Indonesia yang dilakukan secara daring.
 
Gerakan menanam pohon ini diharapkan dapat menjadi momentum bagi masyarakat desa untuk memperhatikan lingkungan sekitar dan menjaga keasriannya, serta menjadi langkah konkret desa demi mewujudkan dunia yang lebih baik dan berkelanjutan. Gerakan penanaman pohon ini dilakukan dengan target sebanyak 8 juta pohon di seluruh Indonesia.
 
Keberhasilan kegiatan ini akan dapat dilihat dalam jangka panjang ketika pohon yang ditanam, terus dirawat dan tumbuh untuk masa depan yang hijau dan asri. Melalui gerakan penanaman pohon, diharapkan desa dapat mengambil kontribusi dalam menghijaukan dunia.
 
Wapres diagendakan kembali ke Jakarta di hari yang sama pada pukul 13.00 WIB.
 
Turut mendampingi Wapres dalam kunjungan kerja ini, Ibu Hj. Wury Ma’ruf Amin, Kepala Sekretariat Wapres Ahmad Erani Yustika, Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Ekonomi dan Peningkatan Daya Saing Guntur Iman Nefianto, Deputi Bidang Administrasi Sapto Harjono Wahjoe Sedjati, serta Staf Khusus Wapres Masduki Baidlowi, Mohamad Nasir, M. Imam Azis, dan Arif Rahmansyah Marbun. (NN/AS, BPMI – Setwapres)



 
Berita Lainnya :
  • Bertolak ke Riau, Wapres Hadiri Hari Desa Asri Nusantara
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Walikota Dumai Terus Berusaha Sempurnakan Program Kesehatan dan Kebersihan
    02 Aster Teritorial Panglima TNI Salurkan Bansos Binfungtaswilnas ke Rupat, Bupati Ucapkan Terima Kasih
    03 Silaturahmi dengan Tim Binfungtaswilnas Mabes TNI, Wabup Bagus Sampaikan Kondisi Abrasi
    04 Tim Anev SI-ABK Polda Riau Evaluasi Kinerja Personel Polres Rokan Hilir
    05 Maju Perseorangan Pilkada Rohil, Wajib Kantongi 37.191 Dukungan
    06 792 CJH Kampar Akan Berangkat Pada Musim Haji 2024
    07 Gaji Guru PDTA dan MDTA se Kabupaten Kampar Segera Dibayarkan
    08 Dishub Pekanbaru Patroli Rutin Tertibkan Pak Ogah
    09 Kunjungan Staf Ahli Menkumham Disambut Oleh Jajaran Rutan Dumai dan Imigrasi Dumai
    10 Kapolres Pelalawan hadiri acara Halalbihalal warga asal Kalimantan Barat Riau.
    11 Peduli Keselamatan Satlantas Polres Pelalawan lakukan Edukasi tertib berlalu lintas kepada karyawan
    12 Dorong Daerah Alokasikan Anggaran Sesuai Keperluan 
    13 Warga Akan Tutup Paksa Keberadaan Warung Remang-Remang KM 2 Jalan Koridor RAPP
    14 Lagi Lagi Banjir Melanda Dusun Antar Sari Desa Wonosari Kecamatan Bengkalis pasca curah hujan deras
    15 Lagi, Terdakwa Suharnof Kembalikan Kerugian Keuangan Negara Rp100 Juta, Total Jadi Rp238 Juta
    16 Jalin Kerjasama Dengan BPDPKS, Bupati Kasmarni Perkuat Pengembangan SDMPKS di Bengkalis
    17 Kab. Kampar Sabet Penghargaan Terbaik I Tingkat Provinsi Riau Kategori Penurunan Stunting Tahun 2024
    18 Angka Kemiskinan Meningkat, DPRD Rohil Pertanyakan Ekra
    19 DPKP Pekanbaru Evakuasi Ular Cobra dari Bak Mandi Rumah Warga
    20 Pemko Pekanbaru Upayakan Cari Lokasi Penampungan Pengungsi Rohingya
    21 Lagi, Tiang Skywalk Tengku Buang Patah Ditabrak Tugboat
    22 Bupati Bengkalis Pimpin Upacara Hardiknas, Sampaikan Pesan Penting Mendikbudristek
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | DPRD Riau | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © MEDIA ONLINE - RIAUMONITOR.COM | INFORMASI UNTUK KEBENARAN